Banjir Sakura di Supermarket Jepang
Hah? Banjir Sakura? Kayak gimana tuh? Emang ada?. Ada dong. Malah Sakura nya numbuh dari dalam toko. xD Makin penasaran kan?
Di tulisan kali ini teman-teman akan diajak “belanja” ke beberapa toko di Jepang ketika menyambut musim Semi.
Satu hal yang sangat menarik pada musim semi di Jepang adalah, hampir semua tempat dan pusat perbelanjaan akan memasang ornamen/hiasan berwarna pink khas bunga Sakura. Sakura memang telah menjadi simbol yang tak tergantikan di Jepang pada bulan Maret sampai awal Mei. Warnanya yang pink menggambarkan kelembutan dan ketenangan. Ademm gitu ngeliatnya.
Nah, tak terkecuali pada produk-produk yang dijual di setiap kedai atau pusat perbelanjaan, hampir semua produk mengusung tema PINK dan SAKURA. Selain itu, untuk menaikkan omset tiap produknya, para produsen juga tak ragu untuk memberi label “Hanya di jual dalam jumlah yang sangat TERBATAS”. Hmm..makin pingin cepet-cepet ngeborong kan jadinya kalau begini :3
Selain variasi produk, bentuk dan desainnya pun bervariasi dan unchhh banget. Dari makanan, kosmetik, hingga pernik rumah tangga, semua ada. Untuk teman-teman yang Muslim, tentu harus mengecek terlebih dahulu komposisi dari makanan yang akan dibeli, agar lebih tenang mengkonsumsinya. Disclaimer: tidak semua dari foto-foto ini adalah konsumsi saya.
Memasuki musim yang ditunggu-tunggu oleh sejuta umat, Jepang memiliki budaya untuk mempersiapkan makanan tertentu pada sajian keluarga. Berbagai kue dan manisan tradisional bertema Sakura berikut bisa dengan mudah ditemukan di toko kecil hingga supermarket di setiap kota. Hmm,,,kira-kira kalau kita disuguhin seperti ini, tega gak ya makan nya? :-/
Permen Sakura |
Sejenis Jenang berbahan Matcha dan coklat. |
Salah satu snack yang ramah Muslim, insya Alloh, adalah POCKY. Insya Alloh aman dikonsumsi Muslim, hanya harus diperhatikan kembali komposisinya, jika tulisannya Pocky rasa Rhum/Bir, ya jelas harus dihindari kan ya. hehe~
Tidak hanya makanan ringan/ snack saja yang kena “virus” Sakura, bahkan kulit tahu berikut pun dikemas dengan plastik bergambar Sakura. Dan, ya! Saya membeli tahu ini selain karena butuh tahu-nya, juga karena kemasannya yang cantik. haha xD.
varian Sakura dari salah satu kedai kopi beken dunia, dan dijual bebas di supermarket-supermarket di Jepang. Jadi, tidak harus ke kafe nya kalau mau beli varian instann cup tertentu ini. |
Cemilan wajib musim sakura, Pocky Sakura Matcha dan Sakura Latte andalan. Mantap banget. Cucok di lidah Jawa saya. xD
Selain makanan, pernik-pernik pun tidak kalah menarik dan pingin sekali saya bawa semua pulang xD. Tapi inget-inget lagi ilmu KonMari ya xD, ingat-ingat lagi hisab hari akhir. Beli yang dibutuhkan, bukan diinginkan. Ceilahhh~
Tumbler Sakura |
terlalu emeshhhh. |
Hiyaaaa,,,ada modelnya xD. Masya Alloh Tabarakallohu |
Kartu Post Sakura, bonus yang hanya ada di musim semi dari salah satu rumah makan. |
Tidak puas hanya dengan makanan dan pernik-pernik, ada juga dong Obat dan Kosmetik bertema Sakura. Wah, berasa putri Jepang banget kali ya kalau pakai barang-barang ini xD.
Ini adalah masker mata ajaib dari Jepang, saya pakai ini kalau mata lagi lelah banget seharian abis di depan hp/laptop/TV. Dan, setelah dipakai 10 menit saja, mata langsung nyessss, enak banget kayak abis bangun tidur. Mantul pokoknya ini.
Masker Hello Kitty versi Sakura. ada-ada saja ya. hehe |
Dan, ini yang paling ditunggu-tunggu Para Mahmud dan Abege jaman now, kosmetik terlaris yang jadi icon Jepang juga. Mekipun kabarnya sudah ada versi palsunya di negara tercinta (hiks T_T), penjualan kosmetik ini di negara asalnya seperti tak kehilangan peminat loh.
Nah, kurang lebih itu item-item lucu bertema Sakura kali ini. Ada yang dipengen? xD. Kalau boleh sedikit beriklan xD, biasanya saya juga open order setiap beberapa bulan sekali melalui ig: chukorosm. Toko kecil keluarga gitu sih, sederhana saja, dibangun dari kerjasama antar keluarga kami di Surabaya. Dan kebetulan bulan ini sedang off sampai Mei insya Alloh. Bisa dikepoin langsung di sana deh pokoknya hehe.
Terima kasih sudah berkenan membaca tulisan sederhana ini ^_^
4 Replies to “Banjir Sakura di Supermarket Jepang”
Wiiih.. Lucu-lucu dan keren-keren.. Makin mupeng aja nih.. Ke Jepang.. ???
maturnuwun sanget dek Nabila semoag segera diijabah main-main ke Jepang bersama keluarga ??